Monday 3 August 2015 1 komentar

November to Remember with Tupperware (2012)

Sedang seru-serunya main game New Virtual Kitchen 2,kejar point supaya tidak ketinggalan. Tapi jari sudah tidak bisa diajak kompromi lagi,minta istirahat karena selama berjam-jam memegang  mouse tanpa henti, rasanya telapak tangan kanan ini tidak bisa diluruskan bentuknya menekuk seperti masih memegang mouse, tanda-tanda kram sepertinya....... Berhenti sebentar ahh, daripada gempor terus ngondek permanen,hheee

Sambil mengistirahat tangan,iseng-iseng saya lihat fanpage Tupperware Indonesia,....woww... ada info lomba baru November to Remember,segera saya baca syarat dan ketentuannya,..oohh,...ternyata itu lomba kontes foto pernikahan (dicari 100 foto pernikahan terunik) dan batas waktu pengiriman gambarnya,...ya ampunnn,...ternyata batas akhir uplod foto cuma sampai jam 12 malam itu juga. Wahhh,...mesti gerak cepat nihh. 
Sumber Gambar FP Tupperware Indonesia


Secepat kilat saya buka album foto pernikahan saya,kemudian bingung mau pilih foto yang mana. Sejurus kemudian teringat kalau fotonya harus dalam format digital supaya bisa di upload. Ya Ampuunnn  rempong banget deh mana CD fotonya juga belum di copy ke netbook saya, ,jelas ini harus pinjam notebook dulu untuk copy file-nya. terus gimana cara copy file-nya??? (maklum rada gaptek,hhee). Saya perlu pertolongan,......Help meee,... 

Tapi apa gunanya punya suami kalau gak bisa saling membantu,hhee,... dengan bantuan notebook pinjaman milik kakak ipar, File foto segera di copy dan siap di upload. Menurut syarat ketentuan boleh kirim lebih dari satu foto,makanya saya pilih tiga foto yang menurut saya bisa lolos seleksi ,Karena yang dipersyaratkan adalah keunikan foto,maka saya pilih foto yang ada unsur budayanya yaitu yang ada upacara adatnya, 

Upacara adat yang dipakai pada pernikahan saya adalah Adat Sunda sama seperti upacara adat yang dipakai oleh Kakek-Nenek,Paman-Bibi juga Ibu dan Ayah saya ketika menikah dulu, bedanya sekarang pada pernikahan saya yang jadi mempelai pria (Alias Suami saya) beserta keluarganya bukan orang sunda tapi orang Jawa (Jawa Tengah Tepatnya) sudah tentu mereka jelas Roaming berat  .ini dia fotonya :D

Dan, Alhamdulillah dari tiga foto ada satu foto yang 'nyangkut' alias lolos seleksi, Foto yang dipilih diambil dari ALbum Tupperware Indoneasia 'Pemenang november to remember'  .pengumuman pemenang bisa dihat disini

Ini dia hadiahnya
Foto: Dokumentasi pribadi








Comments
1 Comments

1 komentar :